PHP Array Multidimensional

PHP Array Multidimensional atau array multidimensi adalah suatu array yang mempunyai item array lain. atau di sebut juga array yang berisi satu atau lebih array lain.

Selanjutnya PHP mendukung array multidimensi yang memiliki kedalaman dua, tiga, empat, lima, atau lebih. Namun, array yang lebih dari tiga level sulit untuk dikelola.

PHP Array Multidimensional atau Array multidimensi menunjukkan jumlah indeks yang Anda perlukan untuk memilih elemen. berikut ketentuanya :

  1. Untuk array dua dimensi, Anda memerlukan dua indeks untuk memilih elemen
  2. Untuk array tiga dimensi, Anda memerlukan tiga indeks untuk memilih elemen

Baca Juga : Belajar PHP #1, Belajar PHP #2Belajar PHP #3Belajar PHP #4, Belajar PHP #5Belajar PHP #6Belajar PHP #7Belajar PHP #8Belajar PHP #9Belajar PHP #10Belajar PHP #11Belajar PHP #12

Untuk mengetahui lebih lanjut teantang array multidimensi perhatikan contoh tabel berikut :

NamaInOut
Semen10050
Cat Tembok5010
Keramik150200

Berikut contoh program Array :

<!DOCTYPE html>
<html>
<body>

<?php
$material = array (
  array("semen",100,50),
  array("cat",50,10),
  array("keramik",150,200)
);
  
echo $material[0][0].": In: ".$material[0][1].", Out: ".$material[0][2].".<br>";
echo $material[1][0].": In: ".$material[1][1].", Out: ".$material[1][2].".<br>";
echo $material[2][0].": In: ".$material[2][1].", Out: ".$material[2][2].".<br>";

?>

</body>
</html>

Output :

semen: In: 100, Out: 50.
cat: In: 50, Out: 10.
keramik: In: 150, Out: 200.

PHP Array Multidimensional – Loop

Dari contoh di atas, jika kita ingin menggunakan loop untuk menampilkanya maka berikut contohnya :

<!DOCTYPE html>
<html>
<body>

<?php

$material = array (
  array("semen",100,50),
  array("cat",50,10),
  array("keramik",150,200)
);


for ($row = 0; $row < 3; $row++) {
  echo "<p><b>Row number $row</b></p>";
  echo "<ul>";
  for ($col = 0; $col < 3; $col++) {
    echo "<li>".$material[$row][$col]."</li>";
  }
  echo "</ul>";
}

?>


</body>
</html>

Kemudian untuk mencetak output di perlukan perulangan untuk membentuk row dan column.

Berikut output :

Row number 0

semen
100
50
Row number 1

cat
50
10
Row number 2

keramik
150
200

Baca Juga Tutorial : Backup database dengan batchfileArray IndexArray


admin

giginau

0 Komentar

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *