Apa itu C++ Class Methods ?

C++ Class Methods adalah fungsi yang dimiliki kelas atau kumpulan statemen atau blok peryataan yang berfungsi untuk menyelesaikan tugas khusus dari program.

Berikut Ada dua cara untuk mendefinisikan fungsi yang termasuk dalam class method ialah Inside class definition & Outside class definition Berikut penjelasanya:

  1. Inside class definition

Inside class definition adalah cara penulisan method didalam class. untuk penggunaanya dengan cara menurunkan class sebagai object, dan object tersebut memungkinkan untuk memanggil method yang dimiliki oleh class.

Berikut cara penulisan Inside class definition:

class classname{                       // Class name
  public:              // Access specifier
    void myMethod() {  // Method - Inside class definition
      cout << "belajar class methods!";
 // Method value
    }
};

Penjelasan : class classname{ sebagai class name >> public : sebagai access specfier >> void myMethod() { sebagai Method – Inside class definition >> cout << “belajar class methods!”; adalah isi dari method

Berikut adalah contoh Inside class definition :

// Example program
#include <iostream>
#include <string>

using namespace std;

class MyClass {        // Class name
  public:              // Access specifier
    void myMethod() {  // Method - Inside class definition
      cout << "belajar class methods!";
    }
};

int main() {
  MyClass myObj;     // Create an object of MyClass
  myObj.myMethod();  // Call the method
  return 0;
}

Outputs :

belajar class methods! 

2. Outside class definition

Berfungsi untuk mendefinisikan fungsi Outside class definition, kita harus mendeklarasikannya di dalam kelas dan kemudian mendefinisikannya dalam luar kelas. hal ini dilakukan dengan menentukan nama kelas, mengikuti scope resolution :: operator, di ikuti dengan nama fungsinya:

Berikut cara penulisan Outside class definition :

class MyClass {        // Class name
  public:              // Access specifier
    void myMethod();   // Method - Inside class definition
};

void MyClass::myMethod() {
  cout << "belajar class methods - Definition outside the class!";
}

Berikut ini adalah contoh penulisan program Outside class definition :

// Example program
#include <iostream>
#include <string>

using namespace std;

class MyClass {        // Class name
  public:              // Access specifier
    void myMethod();   // Method - Inside class definition
};

// Definition outside the class
void MyClass::myMethod() {
  cout << "belajar class methods - Definition outside the class!";
}


int main() {
  MyClass myObj;     // Create an object of MyClass
  myObj.myMethod();  // Call the method
  return 0;
}

Outputs sebagai berikut :

belajar class methods - Definition outside the class! 

Selanjutnya penjelasan dari output adalah menampilkan isi object dari turunan class.

Baca : Belajar C++ Class, Tutorial backup database dengan batchfile

Jika artikel ini bermanfaat tolong jangan lupa share dan ikuti terus artikel – artikel terbaru dari kami. Harapan saya kita semua sehat selalu dan Terimakasih 🙂


admin

giginau

1 Komentar

Nurul · November 27, 2020 pada 2:57 am

Terimakasih.. bermanfaat

Tinggalkan Balasan

Avatar placeholder

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *